05 Maret 2009

Indosiar ke KPI Klarifikasi "Hareem"

Indosiar mendatangi KPI Pusat, Selasa (3/3), untuk mengklarifikasi tayangan Sinetron Hareem yang dibeberapa waktu lalu mendapatkan peringatan keras. Dalam isi aduan masyarakat ke KPI Pusat, tayangan tersebut dianggap melecehkan agama Islam.

Dalam pertemuan ini dihadiri oleh Ketua KPIP, Sasa Djuarsa Sendjaja dan Wakil Ketua KPI Pusat Fetty Fajriati Miftach, serta anggota KPI Pusat lainnya, S. Sinansari Ecip dan Bimo Nugroho Sekundatmo. Indosiar diwakili oleh Triandy Suyatman sebagai Program & News Director.

Pada saat itu, Sasa menyampaikan bahwa bukan larangan yang diberikan kepada Indosiar tetapi mengingatkan ketika kita bermain dengan citra publik harus ada pengaman dengan penggambaran yang tidak terlalu vulgar.

Adanya perubahan yang dilakukan pihak Indosiar terhadap sinetron tersebut tetap dipertanyakan dan KPI minta lebih ditekankan arah dari sinetron Hareem tersebut. Dalam tayangan tersebut, ada beberapa adegan yang agama diperbolehkan, namun terlalu di tonjolkan seperti Poligami.

Sementara itu, Triandi dari Indosiar mengatakan, pihaknya telah menghilangkan image berbau islam yang bersifat sensitif tanpa mengganggu jalan cerita. Selain itu, Indosiar akan menampung masukan dan mengkomodir cerita dengan menampilkan ustad di akhir cerita yang menjelaskan jalan cerita dengan kaidah agama yang benar.

3 komentar:

Anonim mengatakan...

jadi, hareem masih disiarkan apa gak seh? gw gak pernah nonton.. hehehe

Anonim mengatakan...

emangya hareem kenapa sih? aku blm pernah nonton..

Anonim mengatakan...

sinetron kayak gitu kok diributkan banget sih???