08 Juni 2008

Saat Mata dan Telinga Tertuju ke Euro 2008 di Layar TV

RCTI, Global TV dan TPI menayangkan pertandingan akbar sepakbola ke-2 setelah Piala Dunia, yaitu Euro 2008 atau Piala Eropa. Partai perdana sudah dimulai antara Swiss melawan Ceko dengan skor 1-0 untuk Ceko, yang kemudian dilanjutkan kepada partai kedua, Portugal vs Turki dengan hasil kemenangan Portugal 2-0.

Seperti biasa, pertandingan-pertandingan sepakbola dari Eropa adalah yang paling menarik untuk ditonton. Rata-rata pertandingan berjalan sore hari, sehingga dengan perbedaan waktu yang sekitar 6-8 jam, kita di Indonesia baru bisa menyaksikan pertandingan dari Eropa pada tengah malam hingga dini hari.

Terima kasih kepada pengelola Televisi Swasta yang membawa siaran tersebut ke Indonesia, sehingga hampir seluruh rakyat Indonesia yang hobby sepakbola dapat menontonnya. Semoga saja dengan adanya 3 station TV (RCTI, Global dan TPI) yang menyiarkan Euro 2008, penetrasinya bisa menembus mayoritas rakyat Indonesia diberbagai peloksok nusantara.

Yang perlu kita waspadai bersama adalah :
1. Jangan sampai kita terlena hanya sebagai penonton setia, tanpa adanya prestasi di persepakbolaan Indonesia. Khususnya kepada PSSI yang harus membina dan mengingatkan ini kepada seluruh pemain nasional kita.
2. Jangan sampai produktifitas bangsa menurun selama bulan Juni ini, karena bergadang atau tidur telat, maka siangnya jadi mengantuk. Pekerjaan jadi berantakan.
3. Jangan sampai melakukan pemoborosan energy yang sekarang sedang mahal, karena menonton TV dengan AC dan lampu yang menyala hingga dini hari. Belum lagi adanya uang jajan tambahan karena harus membeli makanan, minuman, dll.
4. Tetap harus menjaga keutuhan rumah tangga. Itu yang paling penting, jangan sampai gara-gara bola, istri dan anak-anak dirumah terlantar kurang perhatian.

Soalnya, kalau kita mendapat teguran dari kantor atau karena keluarga kurang nyaman, masak kita harus menyalahkan televisi?

20 komentar:

Anonim mengatakan...

Saya menjagokan Italia yang keluar sebagai Juara Euro 2008!

Hidup Italia!!!

Indonesian Dreaming mengatakan...

WAH SUSAH JUGA MANG, PASTI SELAMA PIALA EROPA ADA DI TV INI, SAYA JADI LEBIH BOROS.. ITU YANG PASTI
HEHEHE

Anonim mengatakan...

Horeee... Belanda Menang lawan Itali, aku oun menang nebak 3-0... hehehe, asik sambil nonton tv, sambil ndengerin radio elshinta... seru... tebak-tebakan lagi nanti ah..

Anonim mengatakan...

SAYA PEGANG SPANYOL JUARA EROPA

MUCHLISH
PANDEGELANG
JABAR

Anonim mengatakan...

hidup itay

Anonim mengatakan...

Juara Euro 2008 pasti Belanda!!! Horeee Hidup Orange (Persija??)

Anonim mengatakan...

Horeeee.. Portugal Menang!!! Ini jagoan aye bangggg

Anonim mengatakan...

JERMAN MANNNNNNNN MENANGGGG

Anonim mengatakan...

ITALIA PASTI JUARA EROPA... LIAT AZZZAAAA

Anonim mengatakan...

Aku pegang BElanda boss

Anonim mengatakan...

Rusia deh.
Mimpi kale

Anonim mengatakan...

Rusia menang gak ya?

Indonesian Dreaming mengatakan...

Pegang Rusia aja deh... Aatu kalo gak, Turki aja sekalian

Anonim mengatakan...

Setuju. Rusia juara Eropa!

Dunia TV mengatakan...

Terima kasih atas tebak-tebakan bolanya ya.. Pada saat begadang nonton bola, jangan lupa jaga keamanan. Banyak maling yang mulai menggerayangi mobil dan garasi rumah. Hati-hati.

Selamat menonton bola.
Moderator Dunia TV

Komentar Bebas Buat Seleb mengatakan...

Malam ini kita nonton semi final Turki vs Jerman.
Hidup jerman 3-2

Anonim mengatakan...

turkiye winnnnnnnner

Anonim mengatakan...

AYAM TURKI DAH PULKAM BUNG. SAATNYA ESPANA JUARA DONG. JERMAN SIH PAS LAGI LUCKY AJA. SEMOGA SPANYOL JUARA EROPA YA.

KURNIA,
KERJA DI ABUDHABI

Anonim mengatakan...

Betul sekale Pak Kurnia. Saya juga punya firasat Spanyol akan juara. Lihat saja Senin pagi jam 1.45 nanti. Hidup juaraku Spanyolll. (Effendy)

Anonim mengatakan...

HOREEE... SPANYOL MENANG< AKU OPUN MENANG>>>>