15 April 2008

Cukup Empat Hari Bagi Astro, Segala Urusan Akhirnya Selesai

Dicabutnya frekuensi siaran televisi berlangganan Astro dari tgl. 11-14 April 2008, membuat sekitar 140.000 pelanggannya merugi. Frekuensi Astro sempat dicabut karena PT Direct Vision, pengelola Astro, dianggap pemerintah belum membayar hak penggunaan frekuensi dan belum mengajukan izin siaran radio angkasa. Astro juga dianggap belum memenuhi uji laik operasi. Namun, belakangan, Astro telah memenuhi semua kewajibannya.

Catatan Saya :
Itu adalah fakta yang terjadi dalam bisnis televisi berlangganan kita di Indonesia. Saya tidak habis pikir! Aneh, Lucu atau Apa? Bayangkan, hanya 4 hari dicabut dan segala urusan akhirnya bisa selesai, lalu Astro dapat kembali siaran. Sebagai orang awam, saya berpikir Astro pasti punya masalah yang sangat berat, sampe-sampe dihentikan siarannya. Eh, ternyata penyelesaiannya hanya butuh 4 hari?!!!! @%x!@#+&^%@!!! It's a Magic country!

4 komentar:

Anonim mengatakan...

BETUL JUGA SIH. MEMANG ANEH JUGA NEGERI KITA INI YA?

Anonim mengatakan...

Jangan heran bung, ini negeri lebih hebat dari negeri manapun didunia...

Anonim mengatakan...

Kata smiling general dulu "Ojo heranan" :-((

Anonim mengatakan...

GILE!!! BETUL JUGA YA.. GENDENG JUGA NIH PERATURAN APA TUH?