Seperti yang sudah ditayangkan di RCTI, akhirnya Aris berhasil menjadi pemenang Indonesian Idol 5. Banyak puja puji dari fans dan para juri serta gemerlap lampu panggung menghiasi hidup Aris saat itu. Apakah ini akan menjadi jalan bagi Aris sebagai seorang selebritis baru? Atau hanya akan mengulang pengalaman pahit menjadi idola versi acara televisi, seperti yang pernah kami muat juga di blog ini? (Tulisan kompas tentang pemenang kontes nyanyi yang akhirnya mengutang disana-sini).
Kita berharap, kemampuan Aris bernyanyi dengan suara yang khas dan petikan gitarnya dapat menjadi jembatan kariernya dalam dunia musik Indonesia. Setelah kemenangan ini, ujian Aris selanjutnya adalah perjuangan dalam menggapai lanjutan kehidupan gemerlap yang sudah diraihnya kemarin. Asalkan jangan lupa diri dan sombong, tentu pintu selalu terbuka. Aris harus punya kemaun belajar banyak tentang banyak hal, mulai dari management artis, komposisi lagu, kontrak dan performance panggung, dll.
Aris harus dibantu oleh seorang asisten yang mengerti seluk-beluk dunia musik, agar tidak menjadi sapi perah bagi para produser musik yang mencari keuntungan dari seorang pengamen jalanan yang sedang mabuk ketenaran sesaat. Aris harus dijaga dari gurita industri, termasuk dari pihak-pihak RCTI sendiri yang merasa berjasa membesarkan Aris melalui Indonesian Idol.
Selamat atas kemenangan Aris, semoga tidak mengulang kisah sedih drama kontes nyanyi televisi yang berujung dengan hutang disana-sini.
03 Agustus 2008
Aris Juara Indonesian Idol 5
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
4 komentar:
Selamat ya Ris atas kemenangan sebagai Indonesian Idol 5. Semoga menjadi seorang superstar baru Indonesia yang rendah hati. Jangan banyak ngutang pulsa hehehe
Selamet ya ris
Kang Aris mah heubat euy... Selamat nya' kang...
SElamat ya Ris
Posting Komentar