28 Agustus 2008

Lima Orang Tewas Jatuh Dari Tower Pemancar RCTI

Sungguh mengenaskan berita yang saya baca dari Elshinta.com berikut ini :
Lima orang pekerja yang sedang melakukan pengelasan tower pemancar RCTI di Kebon Jeruk, Jakarta Barat tewas seketika setelah crane yang mereka tumpangi jatuh. Menurut Kapolres Jakarta Barat, Kombes Polisi Izza Fachri, crane tersebut jatuh, karena tali slingnya putus. Kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Belum diketahui identitas lengkap dari 5 pekerja yang malang tersebut"Kami masih terus mengumpulkan keterangan lebih lengkap mengenai penyebab kecelakaan ini. Tapi yang pasti disebabkan oleh tali sling yang putus. Sehingga mereka jatuh dari ketinggian 50 meter. Belum tahu karena faktor-faktor lainnya apa. Bisa saja, banyak besi-besi tajam, sehingga putus. Tapi, kami belum bisa menyimpulkan," ujar Izza.Tim penyidik dari Polsek Kebon Jeruk dan Polres Jakarta Barat saat ini tengah melakukan pengaman barang-barang bukti, seperti alat-alat kerja, dan gondola. Bagaimana kondisi 5 orang pekerja tersebut? "Ya Anda bisa bayangkan sendiri, orang jatuh dari ketinggian 50 meter seperti apa, pasti hancur. Jenazah kelimanya akan kami bawa ke RS terdekat untuk keperluan otopsi," ujar Kapolres Jakarta Barat itu. Sementara itu, para wartawan yang sudah berkerumun di depan pintu gerbang RCTI tidak diperbolehkan masuk ke lokasi kejadian oleh satpam setempat. Rencananya, pihak humas RCTI akan memberikan keterangan lengkap mengenai kejadian tersebut.Yang pasti, kejadian tersebut dibenarkan oleh seorang pedagang rokok yang mangkal di depan RCTI, yang menyebutkan ada lima orang jatuh sehingga meninggal dunia.

6 komentar:

Indonesian Dreaming mengatakan...

Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada para keluarga korba. Hendaknya pihak RCTI dan semua station TV memperhatikan hal-hal seperti ini jangan sampai terulang kembali.

Anonim mengatakan...

Innalilahi... Sungguh apes nasib mereka, mau lebaran malah jadi korban... Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan iman. Amin!!!

budi"bodonk" mengatakan...

saya turut berduka cita atasw meninggalnya ke 5 orang tersebut...semoga arwah mereka diterima disisinya..amien...
dan mudah2an ke 5 korban tsb bukan merupakan tumbal dihari jadinya RCTI

Anonim mengatakan...

Turut berduka cita... Semoga RCTI dan Kontraktornya bertanggungjawab

Anonim mengatakan...

RCTI semanglah yang kau hidupi labih banyak dari pada korban jiwa yang ada
DOA
day

Komentar Bebas Buat Seleb mengatakan...

Kami turut berduka yang sedalam-dalamnya kepada keluarga korban..