08 Januari 2009

Trans 7 Diminta Hati-hati Menyajikan Bukan Empat Mata

KPI Pusat meminta Trans 7 agar lebih berhati-hati dalam menyajikan tayangan Bukan Empat Mata. KPI Pusat juga mengingatkan Trans 7 bahwa beberapa waktu yang lalu KPI pernah menghentikan Tayangan Empat Mata karena isinya tidak sesuai dengan Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3/SPS).

Hal itu diungkapkan dalam surat himbauan KPI Pusat pada Trans 7, Kamis (8/1). KPI Pusat juga menegaskan jika himbauan ini tidak diindahkan, maka KPI Pusat akan meminta agar tayangan tersebut dibatasi durasi dan waktu siarnya sesuai dengan UU Penyiaran Pasal 55 ayat 2 (c).

Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa KPI Pusat menerima cukup banyak pengaduan masyarakat melalui email dan sms selama bulan Desember 2008 terhadap tayangan Bukan Empat Mata yang isinya mengeluhkan tayangan tersebut tidak mendidik, banyak lelucon yang menghina, serta memuat kalimat-kalimat jorok/mesum.

Pada kesempatan ini, KPI Pusat memastikan pada pihak Trans 7 jika membutuhkan dokumen pengaduan masyarakat tersebut, silahkan melihat di Kantor KPI Pusat. (KPI)

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Artikel anda di

http://tv.infogue.com/trans_7_diminta_hati_hati_menyajikan_bukan_empat_mata

promosikan artikel anda di infoGue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur info cinema, game online & kamus untuk para netter Indonesia. Salam!

Anonim mengatakan...

Empat mata mendidik kok, buktinya pak SBY aja sampe suka,